5 Manfaaat Buah Pisang yang Perlu Kamu Ketahui

By | February 2, 2022

iamgirl.rambat.id – Seperti yang sudah ketahui bersama jika buah pisang merupakan buah yang biasa dijadikan sebagai kudapan. Jika kamu perhatikan, di warung makan atau di restoran, biasanya tersedia bauh pisang.

Selain itu, harga buah pisang tergolong ramah di kantong. Tidak seperti buah durian yang harganya dapat mencapai hingga ratusan ribu. Pisang juga mempunyai banyak varian. Seperti pisang raja, pisang susu, pisang ambon, pisang kepok dan lain sebagainya.

Buah dengan bentuk seperti batang yang memanjang dengan ujung melengkung itu juga memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.

Kandungan yang terdapat di dalam pisang diantaranya ada potasium, kalium, mineral magnesium, vitamin C dan vitamin B6. Di samping itu, pisang juga kaya akan antikosidan, tembaga, mangan, dan zat gizi lainnya.

1. Menjaga Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah

Kandungan kalium di dalam buah pisang bisa membantu fungsi pembuluh darah dalam mengangkut oksigen ke otak, menjaga kestabilan detak jantung, dan menurunkan tekanan darah. Pisang juga dapat mengurangi risiko stroke.

2. Mengurangi risiko penyakit ginjal

Tidak hanya baik untuk kesehatan jantung, kandungan kalium di dalam pisang juga sangat berguna untuk mencegah penyakit batu ginjal. Sebuah penelitian juga menunjukan jika orang yang selalu terpenuhi asupan kaliumnya, mempunyai risiko lebih rendah terkena batu ginjal.

3. Mencegah kerusakan sel dan jaringan tubuh

Senyawa antioksidan yang terkandung di dalam pisang bisa mencegah kerusakan sel dan jaringan tubuh akbita radikal bebas, sehingga menurunkan risiko terkena berbagai jenis penyakit seperti kanker.

Baca Juga :

4. Meredakan tukak lambung

Pisang bisa memicu peningkatan lendir di lambung, sehingga bisa meredakan atau mencegah tukak lambung. Pisang juga berperan sebagai antasida alami yang bekerja denan cara menetralkan asam lambung, sehingga mengatasi nyeri akibat maag.

5. Menurunkan berat badan

Pisang juga dikenal sebagai buah yang tinggi serat. Kandungan serat di dalamnya bisa memberikan efek kenyang lebih lama dan menahan nafsu makan, sehingga kamu pun tidak makan secara berlebihan.

Inilah yang menjadi alasan mengapa pisang baik untuk kamu yang sedang menjalani program diet untuk menurunkan berat badan.

Itulah ulasan tentang informasi 5 Manfaaat Buah Pisang yang Perlu Kamu Ketahui yang dapat admin sampaikan kepada kalian semua. Semoga dapat bermanfaat untuk kalian semua terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *